06 Agustus 2020, Kamis.
Penanaman Ratusan Bibit Mangrove di Desa Pongkar Oleh Tim Kukerta Sangkar bersama Wakil Bupati Karimun.
Tim Kukerta Sangkar melakukan pengadaan bibit mangrove sebanyak 405 bibit. Ini diberikan langsung oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Karimun. Dengan jumlah sebanyak ini, tim akan melakukan penanaman selama 2 hari.
Nah, pada hari ini Tim Kukerta Sangkar akan menanam bibit mangrove sebanyak 55 bibit. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Karimun yaitu Bapak H.Anwar Hasyim,M.Si; Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang; Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup; Dinas Perikanan dan Kelautan; Camat Tebing; Kepala Kepolisian Sektor (KAPOLSEK) Tebing; Komandan Komando Distrik Militer (KODIM) 0317/TBK; Komandan Komando Rayon Militer (KORAMIL) 04 Tebing; dan Kepala Desa Pongkar yaitu Bapak H.Muhamad Jahid,S.E;
Kegiatan pada hari ini berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga 09.30 WIB. Rangkaian kegiatannya yaitu tamu undangan wajib menggunakan hand sanitizer terlebih dahulu. Adapun alat yang digunakan adalah hand sanitizer standing pedal yang dibuat sendiri oleh Tim Kukerta Sangkar. Kemudian, tamu dapat melakukan registrasi yaitu dengan mengisi daftar tamu yang hadir. Kemudian kegiatan pada hari ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Mahasiswa, sambutan oleh Ketua Tim Kukerta Sangkar, sambutan oleh Wakil Bupati Karimun dan do'a oleh Tim Kukerta Sangkar. Setelah itu, Wakil Bupati Karimun beserta jajarannya dipersilahkan untuk menanam bibit mangrove.
Wakil Bupati Karimun beserta jajarannya turun langsung ke lokasi untuk menanam bibit mangrove yang sudah disediakan. Mereka menggunakan alat dan bahan yang sudah disediakan oleh tim seperti sepatu boots, cangkul serta tali. Wakil Bupati Karimun, Anwar Hasyim menyampaikan apresiasinya terhadap para mahasiswa yang telah melaksanakan kegiatan penanaman ratusan bibit pohon mangrove tersebut. "Kegiatan ini tentunya sangat memberikan manfaat bagi masyarakat, kita sangat mengapresiasi upaya para mahasiswa asli dari daerah kita yang sangat peduli terhadap kelestarian lingkungan di kampung halamannya," tutur beliau.
Dengan terlaksananya program kerja dari Tim Kukerta Sangkar pada hari ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif oleh masyarakat Desa Pongkar.
Comments